6 Tempat Belajar Digital Marketing untuk Tingkatkan Bisnismu

Share:

Walaupun terdengar cukup sulit, namun kamu ternyata bisa belajar digital marketing sendiri untuk menunjang bisnis. Beberapa ilmunya bisa kamu pelajari dan langsung terapkan, karena ada banyak tips dan trik buat kamu masih belum pro. Oleh karena itu carilah source digital marketing yang tepat.

Kamu bisa memilih sumber belajar digital marketing gratis maupun berbayar, di mana masing-masing memiliki kelebihan tersendiri. Untuk mempermudah menemukan tempat belajar yang tepat, simak rekomendasinya di bawah ini!

Rekomendasi Sumber Belajar Digital Marketing Otodidak

Beberapa rekomendasi sumber sebagai cara belajar digital marketing untuk pemula yang bisa kamu coba di antaranya adalah:

1. Meta Blueprint

Meta Blueprint merupakan sumber yang cocok buat kamu yang ingin memahami berbagai kemampuan digital untuk menunjang keberlangsungan bisnis. Siapa saja bisa belajar di situs ini, terutama jika kamu memiliki toko online atau memasarkan produk pada salah satu platform Meta.

Ada beberapa kriteria yang tersedia pada tempat belajar ini. Yang paling mudah adalah mengenai video “how to” atau tutorial terkait Facebook. Misalnya membuat Facebook page, cara posting di Facebook page, Ads Manager, dan lainnya.

Jika ingin lebih fokus belajar menjalankan iklan, kamu bisa belajar di sesi khusus advertising. Tidak lupa, di sini juga ada panduan untuk pemilik bisnis yang menggunakan Instagram.

Selain itu, masih banyak rekomendasi kelas yang bisa kamu ikuti selama menjadi student di Meta Blueprint.

2. Skillshop by Google

Skillshop by Google punya banyak bidang yang bisa kamu pelajari. Di sini kamu bisa belajar mengenai Google Ads, Google Ad Manager, Google AdMob, Google My Business, Analytics Academy, Google Marketing Platform, dan sebagainya.

Karena lebih banyak beriklan dengan Google Ads, kamu bisa fokus mempelajari ini terlebih dahulu. Dengan materi yang lengkap dan mudah dipahami, kamu bisa mulai paham tentang cara kerja Google Ads ini.

Beberapa materinya berkaitan dengan AI-Powered Ads, Google Ads Search, Google Ads Display, Google Ads Discovery, Shopping Ads, dan lainnya.

3. Kampus Shopee

Untuk para seller Shopee yang ingin bisa menguasai skill khusus di marketplace ini, maka jangan lewatkan kesempatan belajar di Kampus Shopee. Melalui platform ini, kamu bisa belajar mengenai berbagai hal yang berhubungan dengan upaya untuk meningkatkan penjualan produk  dan layanan.

Pembelajarannya berbentuk webinar yang berlangsung secara online di Zoom Meeting. Kamu tidak akan dipungut biaya administrasi apa pun, karena aksesnya gratis.

Kegiatan webinar ini berlangsung cukup rutin, sehingga kamu bisa mengecek info kelasnya melalui laman khusus Kampus Shopee di website khusus seller. Jika tertarik dengan materi lainnya, kamu juga bisa ikut cek berbagai video pada laman YouTube khusus Kampus Shopee ini. 

4. TopAds

Para pedagang di Tokopedia bisa memanfaatkan layanan khusus penjual yang bernama TopAds. Di sini, kamu bisa melihat banyak artikel yang berisikan tutorial ataupun tips menjalankan iklan, berdagang, dan sebagainya.

Jadi, saat kamu memutuskan beriklan di sini, ke depannya hasilnya bisa lebih efektif daripada sekadar pasang iklan tanpa paham apa pun. Selain bisa membaca berbagai artikel informatif dan tutorial, kamu juga bisa ikut webinar dan berinteraksi untuk bisa menemukan jawaban-jawaban atas pertanyaan terkait ads tersebut.

5. Kelas Ahli TikTok Ads

Dengan belajar di Kelas Ahli TikTok Ads, kamu bisa menemukan berbagai hal yang bisa membantu untuk konten ataupun bisnismu lebih bagus lagi.

Kamu bisa belajar tentang personalisasi konten sesuai dengan segmen audiens hingga belajar mengenai algoritma. Semua hal tersebut pada akhirnya akan membantu kamu menjalankan kampanye iklan yang sesuai dengan target dan kebutuhan.

Sistem pembelajarannya bisa melalui kelas online ataupun dari kumpulan artikel blog yang sudah cukup komprehensif. Kamu tinggal menyesuaikan dengan kebutuhan saja,

6. Seller Help Center Lazada

Melalui laman khusus help center ini kamu bisa belajar mengenai banyak topik yang berkaitan dengan statusmu sebagai penjual. Kamu bisa belajar mengenai kebijakan Lazmall atau Lazada, mulai dari pengaturan produk, keuangan, hingga cara meningkatkan penjualan.

Rata-rata jawabannya menggunakan format tulisan, sehingga bisa kamu baca saat senggang.

Jika merasa source belajar digital marketing tersebut masih belum mencukupi dan kamu ingin proses lebih cepat, maka gunakan saja jasa yang ada di digital marketing agency Griity. Kami siap membantumu menemukan berbagai formula terbaik agar bisnis berjalan optimal. Hubungi kami untuk mengonsultasikan kebutuhan bisnismu sekarang!

 

More to Read